• Selamat Datang !

    Lantunan Nada Penginspirasi


    Dunia ini panggung sandiwara .....

    Yup, bener juga tuh kata godbless dalam lagunya. This is real, karena hidup memang panggung sandiwara, dimana kita harus mementaskan diri kita, dan berusaha mengambil peran apa yang cocok buat kita selama hidup. Hmm … so, apakah kita seperti seorang artis dalam kehidupan kita ? ya benar. Setiap langkah yang kita ambil menyimpan sebuah cerita unik yang tak pernah sama seperti orang lain.

    Bagaimana tidak, cerita Laskar Pelangi yang begitu fenomenal, itu hanyalah sekedar romansa masa masa kecil anak kampung di Belitong sana. Begitu fenomenalnya kan hidup seluruh manusia, jika dikumpulkan dalam satu cerita ? waaah, yang jelas panjang sekali, dan menyimpan kekuatan cerita yang terduga.

    Pagi, siang, malam, adalah sebuah screen latar dan situasi yang mendukung setiap langkah peran kita di dunia. Hmm … dan tentunya, apa yang kita lakukanlah yang menjadi nada-nada penghias kehidupan. Luar biasa, kehidupan selalu berlangsung setiap hari tanpa kita hendaki. 

    Setiap hari, tumbuh tunas tunas baru pada tumbuhan, berjuta juta benih bakteri menyebar, berjuta kali peremajaan sel manusia, sinar matahari yang tak pernah padam padahal berjuta gas diaduk dan tak pernah berhenti, planet planet supermasif yang berotasi dan berevolusi tapi tak pernah keluar dari manzilah-manzilahnya. Luar biasa !

    Itulah sebagian kisah-kisah makhluk ciptaan Allah yang jarang sekali kita pikirkan, dan itu terus terjadi tanpa berhenti. Pun kisah hidup kita sebagai seorang manusia biasa ini, selalu terekam dalam jejak sejarah, dan … suatu saat akan berhenti, dan diminta pertanggungjawaban oleh sang Sutradara Agung.

    Tak terasa, jutaan kompetisi yang dilakukan makhluk hidup agar dapat hidup dan berkembang, menyimpan sebuah catatan indah sekaligus kelam, bagi manusia –yang notabene satu satunya makhluk memiliki akal- yang sudah mengambil perannya di dunia, sudah dipastikan akan ada manusia yang baik dan ada manusia yang buruk, pada akhir hidupnya.

    Well, that’s it.
    Sekarang, sambil saya menulis (baca : mengetik) catatan ini, berlantunlah lagu-lagu terbaik yang saya punya di kompi tersayang. Terkadang, dari lagu-lagu inilah saya bisa mendapat inspirasi tentang apa yang mau saya tulis dan saya share ke temen-temen. Lagu lagu inilah yang hampir setiap waktu yang menemani perjalanan hidup saya, memperindah dan memberikan sebuah makna di dalamnya.

    Jadi, kedudukan lagu-lagu itu ibarat sebuah musik pengiring yang terus bermutualisme dengan “akting” yang sedang kita jalani di panggung sandiwara dunia ini. Kalau ngga ada lagu, rasannya ada yang kurang gimana gitu ya, hhehe.

    Kadang, dari sekian episode kehidupan kita, lagu lagu itu seakan bisa mewakili perasaan kita. Kalau lagi sendiri, patah hati, jatuh cinta, rindu ibu  dan lain lainnya, pasti kita mempunyai list lagu yang cocok untuk mewakili perasaan kita. 

    Dari lirik lirik lagu yang kita putarkan tersebut, seakan membawa kita melayang berpendar di alam bawah sadar, yang menyisakan sebuah rasa yang tak dapat diungkapkan. Dan dari lagu juga, kita dapat mengambil manfaat dan inspirasi yang dapat kita gunakan di dalam kehidupan sebenarnya.

    Untuk dapat menentukan salah satu sifat seseorang, dapat pula kita nilai dari lagu apa yang sering ia putarkan. Bisa jadi, yang terlihat maupun yang tersembunyi dari sifat seseorang terkadang bertolak belakang, dan itu bisa dinilai dari nada apa yang sering ia dengarkan.

    Beberapa lagu pun bisa mengobarkan kembali semangat kita yang hampir padam terkena debu dunia yang selalu menerpa, seperti lagu-lagu di OST Laskar Pelangi dan OST Sang Pemimpi.

    "kita bisaa ... kita pasti bisa ! kita akan raih bintang bintang ... " wah dahsyat deh tuh lagu, mungkin dari beberapa bait lagu ini, mampu menggerakkan semangat para srikandi Indonesia yang bertempur adu gengsi di arena SEA GAMES 2011 Jakarta-Palembang yang lalu ... luar biasa kan hasilnya, juara umum di tangan kita. gimana ngga para atletnya semangat dengerin lagu ini, lha wong rakyat biasa yang dengerin aja pada jingkrak-jingkrak, iya ngga ? hhehehe. wa e wa e ooo lah pokonya , salut buat Indonesia, dan pencipta lagu Kita Bisa tentunya.

    Atau bisa berbalik 180 derajat, banyak pula lagu yang membuat semangat kita menjadi benar-benar padam, contoh : Cinta ini MembunuhkuJangan Pergi (hehehe, maaf ya massivers, contoh aja kok, jangan diambil hati).

    Dan banyak lagi, berdasarkan kisah hidup lain yang tertuang dalam lagu, kayak yang lagi galau, patah hati, memendam cinta, janji untuk setia (aaaaww remaja banget lah, macem macem pokoknya  hhehehe) sampai perasaan cinta dan pemujaan tertinggi pada Tuhan. Itu semua ada lagunya yang mewakili.

    Hmm … teman teman.
    Sambil mengakhiri tulisan ini, di kompi saya sekarang, sedang berlantun nada indah berjudul Keikhlasan dari Bagus Haryo ( yang belum tau lagunya, cepetan download deh, enakeun )

    Kira kira, setelah mendengar lagunya, teman-teman bisa ngga memperkirakan, bagaimana sih perasaan saya sekarang ?



    Selamat liburan yaa semua :D


    FOTO SUMBER :




    0 komentar:

    Posting Komentar